Laman

Wednesday, April 4, 2012

My Dream Team, My Super Team

My Dream Team, My Super Team
Kantor itu udah ibaratnya rumah kedua buatku, lebih dari 8 jam aku berada di kantor setiap harinya membuat aku harus membuat diriku beradaptasi dengan semua yang ada di kantor, budaya kerja, ritme bekerja, dinamika bekerja, teman-teman satu team, termasuk menyamankan diriku sendiri dengan meja kerjaku dimana aku tinggali.

penampakan meja kerja yang lumayan "rapi"

Sudah lebih dari 5 kali aku berada di dalam team kerja yang berbeda di kantor ini, tentunya dengan perbedaan personil, perbedaan gaya kepemimpinan, perbedaan pola kerja, tapi itu tidak membuatku mengalami kesulitan yang berarti, karena aku yakin, setiap aku dan team mengalami kendala atau masalah, tentunya akan membuat kami semakin saling memahami satu sama lain, ya... termasuk memahami kekurangan dan kelebihannya kali ya.... hehe.....

Dan team ku yang saat ini setelah kembali mengalami pergantian rotasi mutasi promosi dan sebagainya, sudah aku jalani sejak awal Januari 2012 aku rasa inilah team terbaik dan tersolid, tanpa bermaksud membandingkan dengan yang sebelumnya atau yang lainnya (interpretasi setiap orang kan beda) karena chemistry setiap orang tentunya berbeda.

Pada kesempatan ini, aku ingin mengucapkan terimakasih terutama untuk Perusahaan tempatku bekerja, kepada Bos ku yang super baik dan bijaksana, kepada teman-teman yang semoga bisa selalu saling memahami, dan tentunya kepada Allah SWT yang sudah mempertemukan kami semua di Super Team.....



Salam
Sherly

No comments:

Post a Comment